Setelah selama 4 hari diselenggarakan, maka pada hari senin 13/07/2015 bazar dan pameran Hari Krida Pertanian ke-43 resmi ditutup. Berbagai sembako murah dijual setiap harinya kepada para konsumen, mulai dari beras C4 Super non-organik seharga Rp.7.000/kg, hingga daging sapi yang per kilonya seharga Rp. 95.000,-. Antusiasme para pengunjung membuat panitia HKP kewalahan untuk menambah stok barang di tiap stand peserta HKP, dikarenakan pada hari sabtu dan minggu volume pengunjung sangat banyak.
Tidak hanya dari stand tempat penjualan barang saja, dari stand Bank BI-pun terjadi antrean panjang untuk menukarkan uang baru. Di akhir acara bazar dan pameran HKP ke-43, panitia mengadakan lelang dan turun harga dari setiap barang. Hasil panjualan selama HKP berlangsung, meningkat 10% dari HKP sebelumnya.(SubBag PI Distan DIY)